Guna Berikan Edukasi, SDIT Al Fityan Berkunjungan ke Kedai Moslem Milik Pak Jon

RUBIS.ID, MEDAN - Sejumlah siswa SDIT Al Fityan mendatangi Kedai Moslem dalam rangka kunjungan belajar yang dinamai “Filter”, Selasa (15/11/22) yang beralamat Jl. Amaliun No.135 Medan.
Adapun kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi. Namun Kunjungan anak - anak SD ini, untuk belajar dialam terbuka khususnya mengenai dunia usaha dan kuliner yang cukup berkembang hingga saat ini.
"Sambil belajar, mereka mendapat wawasan dan pengetahuan di luar sekolah, yang diharapkan dapat mereka gunakan kelak setelah dewasa nanti,” kata salah satu guru SD.
Namun, didalam pembelajaran tentunya ada globalisasi di bidang ekonomi. Jadi Kepala Sekolah Ibu Tuty Hayati mendatangi Kedai Moslem tersebut, untuk memberikan pembelajaran keterampilan di luar sekolah, antara lain cara membuat coffee, sablon,busana muslim dan memasak makanan.
Guna mengikuti pembelajaran di Kedai Moslem. Mereka datang sebanyak 3 kelas berjumlah 66 orang. Pemilik Buya Coffee dan Kedai Moslem Pak Jon mengatakan, sangat bergembira atas kehadiran dan kunjungan itu, karena baru kali ini anak SD datang berkunjung melihat kinerja kita melayani customer kita. Mereka tadi belajar dari kita cara menjadi seorang barista, masak steak, sablon kaos.dan jualan busana muslim/muslimah.
“Alhamdulillah, semua murid sangat antusias dan senang dengan adanya kegiatan tersebut karena langsung memahami serta mengetahui proses pembuatannya,” ujar Pak Jon. (red)
Komentar