TPD Ganjar-Mahfud Sumut Semakin Optimis Ganjar Bakal Semakin Dicintai Rakyat

RUBIS.ID, MEDAN - Debat calon presiden yang digelar oleh KPU RI untuk ketiga kalinya akan semakin membuat Ganjar Pranowo dan Mahfud MD semakin dicintai rakyat Indonesia. Hal ini karena lewat debat yang mengambil tema pertahanan, keamanan, globalisasi, geopolitik, politik luar negeri, dan hubungan internasional, tersebut semakin menunjukkan kapasitas Ganjar Pranowo sebagai pemimpin terbaik bagi Indonesia kedepan.

“Beliau sangat menguasai tema mulai dari isu pertahanan mulai dari aspek teknis, aspek teknologi dan peningkatan kapasitas institusi dan lembaga yang bertugas,” kata Wakil Ketua TPD Ganjar-Mahfud Sumut, Ramses Simbolon usai nonton bareng kaum milenial yang memadati Posko TPD Ganjar-Mahfud Sumut, Jalan Sei Serayu 52 Medan, Minggu (7/1/2023).

Ramses menjelaskan, sejak debat pertama dan kedua capres/cawapres sudah memperlihatkan jika Ganjar Pranowo selalu menyampaikan jawaban-jawaban yang sangat lugas mengenai program yang dibarengi dengan nalar penganggaran serta nalar politis. Berbeda dengan calon lain yang justru kerap terjebak dengan emosi pribadi sehingga tidak memberikan jawaban secara substansi.

“Kita bisa lihat, calon lain sering terjebak dengan emosi pribadi saat dimintai tanggapan mengenai program termasuk ketika dikritik terkait ide gagasannya. Masyarakat saya kira sudah semakin bisa melihat, Ganjar yang terbaik,” ungkapnya didampingi beberapa perwakilan dari pengurus partai koalisi seperti Joko Lelono dari Perindo Sumut dan beberapa pengurus relawan serta simpatisan Ganjar-Mahfud MD Sumut.

TPD Ganjar-Mahfud Sumut menurut Ramses akan semakin gencar dalam mensosialisasikan program, gagasan dan ide Ganjar-Mahfud di Sumatera Utara. Sebab lewat sosialisasi inilah mereka masyarakat akan semakin diyakinkan untuk memilih orang baik untuk memimpin Indonesia.

“Tetap kami gaungkan bahwa orang baik harus kita dukung untuk memimpin Indonesia menjadi lebih baik,” pungkas Ramses.

Diketahui TPD Ganjar-Mahfud MD Sumut yang dipimpin oleh Paul Baja M Siahaan menjadikan nonton bareng sebagai agenda rutin mereka. Paul Baja yang juga caleg PDI Perjuangan untuk DPR RI mengatakan, hal ini untuk menjembatani masyarakat dalam mendapatkan edukasi politik.

“Dengan memfasilitasi masyarakat khususnya kaum milenial nobar debat capres, kita ingin menunjukkan langsung kepada mereka siapa pemimpin terbaik. Agar jangan salah pilih, ini bagian dari edukasi politik,” kata Paul Baja M Siahaan. (BY)

Komentar

Loading...