Perjalanan Cinematic Medan Bangun Bisnis Jasa Videografer dan Dokumentasi


Elyona Irene (CEO & Founder Cinematic Medan)

RUBIS.ID – MEDAN – Di zaman serba digital ini, semuanya dituntut untuk mempermudah berbagai kegiatan sehari hari. Kondisi tersebut merupakan peluang yang besar dan potensial membangun sebuah usaha.

Tak terkecuali, Elyona Irene dan suaminya, Jimmy Meisalie. Pada bulan Juni 2020 keduanya bersepakat membangun perusahaan jasa videografer dan dokumentasi dengan Brand Cinematic Medan.

“Awalnya dari Covid-19 yang buat kami berdua berhenti bekerja, dan karena basic hobi editing serta menggunakan kamera, saya coba tuh upload hasil karya di IG secara rutin. Eee.. ternyata mendapat respon yang positif” kata Elyona selaku CEO & Founder Cinematic Medan, saat di jumpai team Rubis.id, Senin (13/2), siang di kantornya, kompleks ruko Centre Point Medan Jalan Timor Blok. G.

Jimmy Meisalie (Partner & Videografer Cinematic Medan)

Dari beragam postingan itulah, kata Elyona, tawaran kecil mulai datang dari relasi-relasi di pekerjaan sebelumnya. Lalu lebih mendalami lagi sampai akhirnya mendapat tawaran yang lebih besar. Seiring perkembangan teknologi yang sangat cepat, kebutuhan videografer untuk konten dan promosi di platform media social ini sangat banyak dicari. Mulai lah berdatangan client dari komunitas, brand, perusahaan, sampai artis. “Jadi kita juga gak nyangka cepat sekali berkembangnya. Baru 3 bulan merintis udah dapat tawaran dari Bank, Event dari DPRD, Influencer juga cari kita” kata Elyona.

Dalam perjalanan bisnisnya, Elyona melakukanya dengan suka cita. Apalagi banyak hal hal tak terduga yang bisa pula didapatnya. Wajar bila banyak perusahaan yang memberikan kepercayaan kepada Cinematic dalam berbagai kegiatan.

“Jadi kita tidak hanya bisa ketemu dengan orang orang besar dan baik hati. Tapi dapat juga hal lainnya. Kayak pas project Kodim, itu Dandimnya baik banget. Kita di sela sela shooting, dikasih kesempatan juga buat diajarin menembak yang benar. Kalau ngak ada project ini, kan kita gak ada kesempatan,” ujarnya sembari tersenyum.

Elyona menjelaskan, sampai saat ini, Cinematic Medan sudah memiliki lebih dari 100+ Produksi Video dan bekerjasama dengan banyak perusahaan dan brand besar. Bahkan Artis. Seperti, Bank Indonesia, Bank Mandiri, Telkomsel, Anter Aja, MS Glow dan lainnya. Ada juga artis seperti Ivan Seventeen, Alfin Habib, Juragan 99. Target utama Cinematic Medan adalah menjadi Videographer acara nomor satu di Kota Medan. “Kami menjadi yang nomor satu di Medan. Karenanya kami memberikan pelayanan yang baik dan optimal,” (Rel)

Komentar

Loading...